Pertanyaan yang sering di ajukan ke Kami....


Apakah benar transaksi online memiliki resiko tinggi?
Jawab :
Bisa dibenarkan, semua tergantung bagaimana kebijakan pengelola toko online. Dan yang paling penting kejelian pembeli sebelum melakukan transfer. Lakukan verifikasi dengan meminta copy KTP penjual.

Bagaimana prosedur pembayaran transfer bank yang benar?
Jawab :
Untuk melakukan transfer bank kami sarankan untuk datang ke teller salah satu bank sesuai rekening yang kami miliki. Mintakan slip pemindah bukuan jika anda memiliki rekening di bank tersebut, atau slip setoran tunai jika tidak memiliki rekening.

Isikan nomor rekening, nama, cabang bank, jumlah transfer, dan no. pemesanan pada kolom berita. Dan simpan slip bukti setoran/transfer tersebut sebagai bukti sah pembayaran dan bisa digunakan untuk menuntut kami jika barang tidak dikirimkan.

Perhatikan bank yang digunakan, transfer antar bank memakan waktu 1-2 hari kerja, sedangkan transfer antar rekening (bank yang sama) lebih cepat bahkan dalam hitungan jam.

Untuk pembayaran menggunakan transfer Bank, maka proses pengiriman barang baru bisa dilakukan jika dana telah masuk dan disertai dengan bukti transfer.


Dapatkah saya membatalkan pemesanan produk?
Jawab :
Ya, Anda bisa membatalkan pemesanan sebelum barang dikirimkan dan sebelum adanya transaksi pembayaran. Pembatalan setelah barang dikirimkan akan dikenakan charge sesuai peraturan yang berlaku.

Apakah bisa menggunakan jasa pengiriman langganan saya?
Jawab :
Bisa! Silahkan pilih jasa ekspedisi atau pengiriman Anda yang bisa dipercaya. Tetapi jika biro ekspedisi belum bekerja sama dengan kami maka segala resiko selama pengiriman diluar tanggung jawab kami. Untuk mengatasi hal ini bisa memintakan asuransi ke biro ekspedisi Anda.

0 Response to "Pertanyaan yang sering di ajukan ke Kami...."